Search
Close this search box.

Jumat, 20 September 2024

Pesisir dan Lembah Jadi Potensi Samboja Barat

Kutai Kartanegara – Faktaborneo.com – Wilayah pesisir dan lembah di Kecamatan Samboja Barat, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), memiliki potensi yang beragam. Di pesisir, masyarakatnya mayoritas nelayan, sedangkan di lembah, masyarakatnya menggeluti pertanian dan perkebunan.

Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Camat Samboja Barat, Budiman, pada Jumat (3/11/2023). Ia mengatakan bahwa kecamatan ini terdiri dari sembilan kelurahan dan satu desa.

Baca juga  Bantuan Pemkab Kukar untuk Pokdarwis Dewi Arum, Camat Loa Kulu : Ini Bisa Jadi Contoh Desa Mandiri

“Di pesisir, ada Kelurahan Amborawang Laut dan Solabi Laut. Mereka mayoritas nelayan. Di lembah, ada perkebunan sawit, karet, dan buah-buahan seperti nanas, buah naga, dan lain-lain. Itu potensi yang besar,” kata Budiman.

Budiman juga menyebutkan bahwa kecamatan ini merupakan penghasil pangan terbesar di Samboja Barat, yaitu padi. Padi banyak ditanam di daerah DID, Margo, dan Amborawang.

Baca juga  Rendi Solihin Tegaskan Komitmen Pemkab Kukar di Sektor Pertanian di Hadapan Petani Muara Kaman

Selain itu, kecamatan ini juga memiliki satu Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) di Desa Tani Bakti. Namun, Bumdes tersebut masih baru dan belum menghasilkan.

Ia berharap ada perhatian lebih dari pemerintah pusat dan daerah untuk mengembangkan potensi yang ada di kecamatan ini. (ADV/Diskominfo Kukar)

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp
Print

Berita terupdate ada juga di Benuanta dan Prolog.co.id