Search
Close this search box.

Jumat, 22 November 2024

Desa Margahayu Butuh Bantuan 20 Alsintan dari Pemkab Kukar untuk Tingkatkan Produktivitas Pertanian

Kutai Kartanegara – Faktaborneo.com – Pertanian merupakan sektor penghasilan utama bagi masyarakat Desa Margahayu, Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Namun, sektor ini masih memerlukan bantuan alat mesin pertanian (alsintan) dari pemerintah kabupaten untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani.

Kepala Desa Margahayu, Rusdi mengungkapkan, desa yang terdiri dari 27 RT ini masih membutuhkan sekitar 20 alsintan, antara lain handtraktor, jonder, eksavator, dan mesin rotari. Ia menyatakan, pihaknya sudah mengajukan rancangan kebutuhan alat pertanian tersebut kepada pemerintah kabupaten.

Baca juga  Desa Sebulu Modern Kukar Eratkan Silaturahmi dengan Gotong Royong

“Kalau di hitung-hitung masih kurang sekitar 20 alsintan lagi untuk mencukupi wilayah desa Margahayu ini. Kemarin pernah kami konsep daripada perencanaan pertanian di kabupaten jadi saya sampaikan bahwa Margahayu itu kurang handtraktor sekitar 20 unit, jonder dua unit, eksavator satu unit dan mesin rotari lima unit, karena ini salah satu alat penunjang pertanian,” katanya, Rabu (8/11/2023).

Baca juga  Samboja, Kecamatan Berpotensi Perikanan di Kukar

Ia mengharapkan, pemerintah kabupaten dapat memberikan bantuan alat pertanian sesuai dengan rancangan yang sudah disampaikan agar pekerjaan petani dapat lebih lancar dan hasil panen dapat lebih optimal. Di desa Margahayu, ada dua kelompok tani, yaitu kelompok tani hamparan dan kelompok tani domisili.

Selain alat pertanian, desa ini juga mendapatkan bantuan bibit padi, kapur, dan bibit sapi dari pemerintah dan anggota dewan. Rusdi mengucapkan terima kasih atas bantuan tersebut dan berharap dapat terus diperpanjang dan diperbesar.

Baca juga  Loa Kulu Siapkan TPA Baru untuk Atasi Pembakaran Sampah

“Di setiap RT itu masyarakatnya pasti ada yang memelihara sapi. Bantuan bibit sapi ini sangat bermanfaat untuk menambah penghasilan masyarakat,” ujarnya.(ADV/Diskominfo Kukar)

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp
Print

Berita terupdate ada juga di Benuanta dan Prolog.co.id