Search
Close this search box.

Jumat, 22 November 2024

Desa Sebulu Modern Kukar Eratkan Silaturahmi dengan Gotong Royong

Faktaborneo.com, Kutai Kartanegara – Desa Sebulu Modern, Kecamatan Sebulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) menorehkan prestasi dengan gotong royong. Setiap seminggu sekali, warga desa dari RT 1 sampai RT 15 bergotong royong untuk membersihkan dan membangun desanya.

Kepala desa Sebulu Modern, Jumadin, mengatakan bahwa gotong royong adalah inisiatif untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi antara warga dan pemerintah desa dalam pembangunan.

Baca juga  Desa Juara Lomba BBGRM Jadi Tuan Rumah Peringatan di Kaltim

“Saya buat pengumuman harus gotong royong setiap RT, gotong royong menggunakan dana RT yang 15 juta dari dana pemkab,” ujar Jumadin, Sabtu (4/11/2023).

Jumadin menuturkan bahwa gotong royong di desanya tidak hanya sekadar membersihkan lingkungan, tetapi juga membangun infrastruktur dan fasilitas umum yang bermanfaat bagi warga seperti jalan, tempat ibadah, rumah warga, parit, dan lain-lain.

Baca juga  Kukar Raih Penghargaan Adinkes 2023, Wabup Rendi Solihin Apresiasi Keberhasilan Nakes

“Kami gotong royong membangun jalan, membangun tempat ibadah, membantu warga perbaiki rumah, membersihkan parit, membersihkan jalan, macam-macam di sini kami lakukan semua dengan gotong royong,” katanya.

Salah satu hasil dari gotong royong desa Sebulu Modern adalah perbaikan jalan yang sudah terlaksana semua. Jumadin mengatakan bahwa perbaikan jalan hanya sedikit menggunakan dana desa, lebih banyak menggunakan dana aspirasi.

Baca juga  Fokus Kembangkan Ekowisata Melalui Wisata Budaya dan Sejarah, Dispar Harap Peningkatan Pengunjung

“Dengan gotong royong, kami bisa menghemat biaya dan meningkatkan kesejahteraan warga,” tuturnya.

Jumadin berharap bahwa gotong royong di desanya bisa menjadi contoh bagi desa-desa lain di Kukar.

“Gotong royong itu budaya kita, kita harus lestarikan dan kembangkan. Dengan gotong royong, kita bisa bersatu dan maju bersama,” pungkasnya.(ADV/Diskominfo Kukar)

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp
Print

Berita terupdate ada juga di Benuanta dan Prolog.co.id