Search
Close this search box.

Jumat, 22 November 2024

Walikota Samarinda Andi Harun Buka MTQ Ke-13 Tingkat Kecamatan Loa Janan Ilir

Faktaborneo.com – SAMARINDA – Wali Kota Samarinda Andi Harun buka Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-13 Tingkat Kecamatan Loa Janan Ilir di Masjid Baiturahman, Jalan Soekarno Hatta, Jumat (10/5) malam.

Kegiatan ini diikuti oleh 167 kafilah se-Loa Janan Ilir. Adapun kelurahan yang berpartisipasi adalah Kelurahan Rapak Dalam, Simpang Tiga, Sengkotek, Harapan Baru, dan Tani Aman.

Orang nomor satu di Kota Tepian ini mengajak semua pihak untuk bersyukur atas terselenggaranya acara MTQ itu. Atas rahmat Allah, acara ini dapat terjadi dengan lancar dan diharapkan membawa berkah bagi semua.

Baca juga  Bacagub Kaltim Mahyudin Kembalikan Formulir Pendaftaran ke Partai PAN Kaltim

Kembali menyampaikan keutamaan MTQ, Andi Harun menyebut bahwa ini merupakan festival keagamaan bagi umat Islam untuk mengagungkan Al-Qur’an melalui cara mengaji dengan qiraat atau seni membaca Al-Qur’an.

“Penting untuk mengagungkan Al-Qur’an. Tadi kita lihat 2 Qari kita melantunkan ayat Alqur’an dengan indah dan fasih. Kita yang dengan merasa sangat tentram dan sekaligus mengingatkuta untuk mendekatkan diri dengan Al-Qur’an,” ujarnya.

Kemudian, salah satu tanda syukur bagi umat Islam atas hadirnya Al-Qur’an adalah dengan pelaksanaan MTQ. Di mana ini juga menjadi cara untuk mengajarkan generasi muda agar menjadi generasi Qur’an.

Baca juga  Wali Kota Samarinda Andi Harun Lantik Ulang 148 Pejabat Struktural di Pemkot Samarinda

Selain itu, Andi Harun melanjutkan bahwa MTQ mampu mengingatkan seorang muslim untuk cinta dan takut kepada Allah dengan menauladani Rasulullah SAW.

Andi Harun menyampaikan bahwa Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) akan menjadi tuan rumah MTQ Nasional bulan Desember 2024 dan Samarinda terpilih untuk menjadi wadah pelaksanaanya.

Untuk itu, ia meminta kepada seluruh pihak termasuk perangkat daerah di tingkat kelurahan dan kecamatan supaya mempersiapkan diri sejak saat ini. Diharapkan para kafilah seluruh Indonesia nantinya dapat melihat betapa siapnya Samarinda mengaji Al-Qur’an.

Baca juga  Pilkada 2024! Wali Kota Samarinda, Andi Harun Tandatangani Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) untuk Pengamanan

“Agar kafilah dari penjuru Indonesia bisa melihat pelayanan kita yang baik, situasi dan keamanan kita yang terjamin dan bagaimana kita bisa jadi tuan rumah yang ramah bagi mereka,” kata Andi Harun.

Ia berharap MTQ ke-13 Loa Janan Ilir yang akan diselenggarakan dari 10 sampai 15 Mei 2024 ini dapat berjalan dengan lancar dan membawa manfaat bagi semua pihak, khususnya generasi muda di Loa Janan Ilir. (ADV Diskominfo Samarinda)

Bagikan

Facebook
Twitter
WhatsApp
Print

Berita terupdate ada juga di Benuanta dan Prolog.co.id